Helmi Hasan Pakaikan Jas Biru PAN kepada Lima Kepala Daerah di Muswil dan Musda Bengkulu

Helmi Hasan Pakaikan Jas Biru PAN kepada Lima Kepala Daerah di Muswil dan Musda Bengkulu

Helmi Hasan Pekaikan Jas Biru PAN kepada Lima Kepala Daerah di Muswil dan Musda Bengkulu--(Sumber Foto: Ilham/BETV)

BENGKULU, BETVNEWS - Musyawarah Wilayah (Muswil) dan Musyawarah Daerah (Musda) serentak Kabupaten/Kota Partai Amanat Nasional (PAN) Provinsi BENGKULU berlangsung dengan hikmat di salah satu hotel di Kota BENGKULU, pada Jumat, 21 Maret 2025.

Pada Muswil dan Musda ke-6 tersebut, sebanyak enam kepala daerah dan wakil kepala daerah resmi bergabung dengan partai berlambang matahari. Hal ini ditandai dengan penyerahan jas biru oleh Helmi Hasan, Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PAN Provinsi Bengkulu.

"Alhamdulillah, ada Bupati, Wakil Bupati, dan Wakil Walikota yang resmi bergabung dengan PAN untuk bantu rakyat," kata Helmi Hasan.

BACA JUGA:Jaga Pola Makan Hidup Sehat Dengan Menerapkan 5 Tips Ini

BACA JUGA:Pemprov dan Media Massa Sinergi Bangun Provinsi Bengkulu

Dalam acara pengenaan jas biru secara simbolis, hanya hadir Azhari (Bupati Lebong), Abdul Hafis (Wakil Bupati Kepahiang), Ronny PL Tobing (Wakil Walikota Bengkulu), Hendri (Wakil Bupati Rejang Lebong), Rahmadi AB (Wakil Bupati Mukomuko), dan mantan calon Bupati Benteng, Evi Susanti.

Helmi mengatakan, Muswil dan Musda PAN merupakan ajang untuk mempererat hubungan kekeluargaan antar sesama, bukan untuk mencari musuh. Menurutnya, PAN sudah terbiasa dengan dinamika organisasi dan selalu menghasilkan keputusan demi kemajuan partai.

"Muswil dan Musda PAN kami ciptakan suasana keakraban, sehingga partai ini semakin besar," ungkap Helmi.

Sementara itu, bergabungnya Bupati Lebong, Wakil Bupati Kepahiang, dan Wakil Bupati Mukomuko cukup mengejutkan publik, mengingat pada Pilkada 2024 lalu mereka tidak diusung oleh PAN.

BACA JUGA:Mudik Gratis Inisiasi Gubernur Helmi Tersisa 44 Kuota, Pendaftaran Ditutup 22 Maret

BACA JUGA:Tidak Hanya Gangguan Pencernaan, Ini 8 Efek Samping Lainnya Daun Ketumbar Jika Dikonsumsi Berlebihan

Menanggapi hal ini, Sekretaris DPD Golkar Provinsi Bengkulu, Samsu Amanah, menyampaikan bahwa meskipun pada Pilkada lalu mereka diusung oleh Golkar, keputusan untuk bergabung dengan partai mana pun merupakan hak pribadi masing-masing.

"Ya, kita silakan saja, itu hak mereka," kata Samsu, setelah menghadiri Muswil dan Musda PAN.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: