KPU

Peserta Tes SKB CPNS Lebong Wajib Isolasi Diri Selama 14 Hari

Peserta Tes SKB CPNS Lebong Wajib Isolasi Diri Selama 14 Hari

BETVNEWS - Pemerintah Kabupaten Lebong memastikan Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) untuk 285 peserta digelar 14-15 September mendatang. Dimana seluruh peserta diwajibkan untuk isolasi mandiri 14 hari sebelum mengikuti tes SKB. Hal ini untuk mencegah penularan Covid 19. Disampaikan Kabid Mutasi Pengadaan Pegawai dan Informasi, Apedo Irman Bangsawan bahwa untuk pelaksanaan tes masih berlokasi di LPTK Universitas Bengkulu. Sementara itu, untuk 4 peserta yang memilih lokasi ujian di luar Bengkulu, mereka juga wajib mengukuti jadwal seleksi sesuai daerah yang dipilih, karena jika tidak mengikuti SKB maka peserta dianggap mengundurkan diri atau disfikualifikasi. "Untuk pelaksanaan seleksi kita tetap menggunakan protokol kesehatan covid-19. Jadi seluruh peserta juga wajib menggunakan masker dan handsanitizer," jelas Apedo.(D99)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: