KPU

Update Data KPU Seluma, Erwin – Yayan Masih Unggul

Update Data KPU Seluma, Erwin – Yayan Masih Unggul

BETVNEWS - Hingga pukul 12.30 Wib, berdasarkan hasil rekapitulasi hasil penghitungan suara yang dilakukan oleh KPU Seluma menggunakan aplikasi Sirekap, dimana dari 450 TPS di Kabupaten Seluma, saat ini sudah 141 TPS datanya sudah masuk dalam aplikasi. Hasilnya sebanyak 31,33 persen suara sudah masuk ke dalam aplikasi tersebut. Adapun perolehan suara untuk ketiga Paslon masing-masing :

  • Pasangan nomor urut 1 Suparto - Noviawan Ail 6.328 (18,1 %)
  • Pasangan nomor urut 2 Edison Simbolon - Khairi Yulian 11.870 (33,9 %)
  • Pasangan nomor urut 3 Erwin Octavian dan Gustianto 16.828 (47,9 %)
Komisioner KPU Kabupaten Seluma Henri Arianda menjelaskan, hasil tersebut akan terus berubah lantaran memang masih dilakukan update oleh pihak KPU Kabupaten Seluma. "Sejauh memang masih terkendala, dan perjalanannya sedikit lamban. Namun hasil tersebut akan terus berubah, karena masih dalam proses merekap," ujarnya. Sementara itu, berdasarkan hasil hitung cepat dari tim pemenangan Erwin Octavian dan Gustianto, Paslon nomor urut 3 memenangkan Pilkada Seluma dengan persentase mencapai 54,9 persen dari 83 persen suara yang masuk. (Wizon Paidi)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: