47 SMP di Seluma Umumkan Kelulusan Siswa
BETVNEWS - Sebanyak 47 Sekolah Menengah Pertama di Kabupaten Seluma, pada hari ini (Jum'at, 04/06 red). Mengumumkan kelulusan siswa kelas IX yang telah mengikuti ujian sekolah pada bulan Mei yang lalu, yang diikuti oleh 2.774 dari seluruh SMP di Seluma. "Hari ini secara serentak, memang diumumkan untuk kelulusan siswa kelas IX SMP. Dimana untuk teknis penyerahan kelulusan, langsung diserahkan kepada wali atau orang tua siswa," ungkap Marwan Kasi Kurikulum SMP Dinas Pendidikan Seluma. Dari seluruh siswa yang mengikuti ujian tersebut, menurut Marwan belum diketahui apakah ada yang tidak lulus atau sebaliknya seluruh peserta yang mengikuti ujian dinyatakan lulus 100 persen. "Masih menunggu laporan dari seluruh sekolah, namun menurutnya jika memang siswa tersebut tidak ada permasalahan yang terlalu berat. Maka dirinya meyakini seluruh siswa SMP kelas IX akan dinyatakan lulus," imbuhnya. Sementara itu, menurut Mewan Effendi Waka Umum SMP Negeri 5 Seluma. Bahwa dalam penyerahan kelulusan siswa tersebut, mereka membaginya menjadi dua bagian. Hal ini untuk menghindari terjadinya kerumunan yang berlebihan. "Untuk teknis pembagian kita bagi menjadi dua kelompok. Selain itu para siswa telah kita himbau untuk tidak hadir ke sekolah," ujarnya. Menurutnya dari 178 siswa kelas IX SMP Negeri 5 Seluma yang mengikuti ujian sekolah, menurut Mewan Effendi semuanya dinyatakan lulus. "Alhamdulillah semuanya dinyatakan lulus ujian," demikian tutupnya. (Wizon Paidi)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: