dempo

Setiap Sabtu-Minggu, 9 Jalur Pariwisata di Kota Disekat

Setiap Sabtu-Minggu, 9 Jalur Pariwisata di Kota Disekat

    BETVNEWS - Sembilan jalur di kawasan Pantai Panjang Kota Bengkulu dilakukan penyekatan. Hal ini diberlakukan selama Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) berskala Mikro berlangsung.   Penyekatan di sembilan jalur ini berlaku pada Sabtu dan Minggu mulai pukul 16.00 WIB hingga 18.00 WIB, guna menghindari adanya penumpukan massa dan pembatasan kegiatan masyarakat di kawasan pariwisata.   Sembilan jalur ini antara lain :

  1. Simpang Empang Wisata
  2. Simpang Polsek Ratu Samban
  3. Simpang Horizon
  4. Simpang Empat Taman Berkas
  5. Simpang Kampung Cina
  6. Brlakang Benteng
  7. Jalan Tanah Samping Kuburan Bajak
  8. Simpang Surabi Ajat
  9. Simpang Beringin Bawah
  Penyekatan di sembilan jalur ini berlaku selama masa PPKM berskala Mikro di Kota Bengkulu.   Diketahui, penerapan PPKM Mikro di Kota Bengkulu ini merupakan salah satu upaya Pemerintah Kota Bengkulu untuk menekan angka penyebaran dan penularan Covid-19 di Kota Bengkuku, sebab di beberapa Kecamatan di Kota Bengkulu saat ini telah berstatus zona merah Covid-19 atau daerah dengan resiko penyebaran tinggi.   Nadia

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: