Pemkab Kurban 14 Ekor Sapi dan 2 Ekor Kambing
BETVNEWS - Pada perayaan Hari Raya Idul Adha 1442 H tahun ini, Pemkab Lebong kembali melakukan penyembelihan hewan kurban sebanyaj 14 ekor sapi dan 2 ekor kambing. Disampaikan Kabag Kesos Setdakab Lebong, Fabil, SAg bahwa untuk pelaksanaan penyembelihan hewan kurban akan didistribusikan di 12 Kecamatan di Kabupaten Lebong, sementara untuk Kecamatan Lebong Selatan dan Uram Jaya akan mendapatkan dua ekor sapi. Selain itu, Pemkab juga mengimbau agar pelaksanaan pembagian daging kurban tidak menggunakan tiket atau karcis, hal ini untuk mencegah kerumunan di masa pandemi covid 19. "Jadi untuk teknisnya kita serahkan sepenuhnya ke pihak Kecamatan. Kita juga imbau agar pendistribusian daging kurban tidak menggunakan karcis melainkan dibagikan atau diantarkan langsung ke rumah-rumah warga. Ini untuk menghindari kerumunan yang beresiko penyebaran covid 19 di tengah masyarakat," jelas Fabil. (D99)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: