Pelayanan Adminduk Jemput Bola Dukcapil Diserbu Warga
BETVNEWS,- Dinas Kependudukan dan Cacatan Sipil Kabupaten Bengkulu Tengah mulai menggelar program jemput bola terhadap pelayanan administrasi penduduk. Pelayanan perdana digelar di aula desa pondok kelapa, terlihat warga antusias mendatangi aula untuk mengurus administrasi penduduk seperti perekaman KTP Elektronik, pebuatan kartu keluarga dan akta lahir. "Program ini sempat tertunda lantaran pendemi covid 19. kita teruskan dibukan november hingga desember, hari ini didominasi perekaman KTP Elektronik untuk pemula," ungkap Kepala Dinas Dukcapil Benteng Ahyatul Mukthadin. Sementara itu, pelayanan dilakukan tidak tebang pilih seluruh masyarakat yang ingin mendapatkan pelayanan dilayani oleh petuga tanpa terkecuali, dan seluruh kepengurusan adminduk digratiskan atau tanpa biaya sepeserpun "Untuk warga yang disabilitas dan sakit menahun diminta kades untuk mendata, peyuga akan mendatangi rumah warga tersenut untuk memberikan pelayanan adminduk." pungkasnya (Ronal)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: