KPU

HUT Seluma ke 15, Bernuasa Islami dan Religi

HUT Seluma ke 15, Bernuasa Islami dan Religi

BETVNEWS, - Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Kabupaten Seluma ke 15 tahun akan diperingati pada 23 Mei 2018 mendatang, dipastikan akan berbeda dari tahun-tahun sebelumnya. Jika sebelumnya, perayaan HUT Seluma dilaksanakan cukup meriah dan megah, dengan mengundang artis ibu kota. Kali ini akan digelar dengan nuansa Islami dan religius. Hal itu diungkapkan Bupati Seluma, Bundra Jaya. Menurutnya, kali ini perayaan HUT tanpa ada hiburan rakyat dan akan digantikan dengan istighozah ceramah agama dengan mengundang Ustad dari Jakarta. "Iya ulang tahun kali ini tidak ada ngundang artis, masa nanti kita goyang di bulan suci ramadhan," terang Bupati Seluma,  Bundra Jaya. Menurutnya, agenda kegiatan tersebut akan disusun oleh bagian Kesra Sekretariat Daerah, seperti  Nuzul Quran, buka puasa bersama dengan anak yatim, para LSM dan wartawan yang ada di Seluma ini. "Nanti kita buat agenda buka bersama dengan para Wartawan dan LSM, baru ceramah agama," imbuhnya. Dengan bertambahnya usia Kabupaten Seluma ini pasca pemekaran dari Bengkulu Selatan, Bundra berharap situasi kamtibnas di masyarakat tetap kondusif, tidak terpecah belah, agar roda pemerintahan dan pembangunan di Seluma dapat berjalan dengan baik lancar. (ARUN)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: