Operasi Pekat, 200 Liter Tuak disita Polsek Selebar

Operasi Pekat, 200 Liter Tuak disita Polsek Selebar

BETVNEWS,- Ratusan liter minuman keras tradisional, disita petugas Kepolisian Sektor Selebar Kota Bengkulu  kamis (26/4) malam dalam operasi Penyakit Masyarakat (Pekat). Raiza  ini dilakukan    di berbagai tempat, yaitu Pagar Dewa, Bumi Ayu, Betungan dan Air Sebakul. Hasilnya polisi berhasil  menyita, 200 liter tuak. Sayangnya, dalam operasi ini pihaknya tidak melakukan penahan bagi penjual minuman yang memabukkan ini. Namun hanya sebatas teguran dan menyita tuak untuk dijadikan barang bukti. "Untuk   pemilik  atau pun penjual  tuak tersebut  hanya  sebatas  diberi  teguran. Polisi hanya melakukan penyitaan barang bukti   untuk di musnahkan," ujar Kapolsek Selebar, Kompol Tigor Lubis. Tindakan ini dilakukannya, mengingat pihaknya tidak memiliki kewenangan ditambah tidak adanya Peraturan Daerah maupu Peraturan Walikota yang mengatur tentang peredaran minuman yang berbahaya ini. (ARIS)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: