Pria Tanpa Identitas Ditemukan Gantung Diri di Pantai Panjang

Pria Tanpa Identitas Ditemukan Gantung Diri di Pantai Panjang

Tim Kepolisian saat mengevakuasi pria tanpa identitas ditemukan tewas tergantung di pohon pinus yang berada di kawasan Pantai Panjang Kota Bengkulu pada Kamis (21/7) pagi.--(Sumber Foto: Abdu/Betv)

BETVNEWS,- Pria tanpa identitas ditemukan tewas tergantung di pohon pinus yang berada di kawasan Pantai Panjang Kota Bengkulu pada Kamis (21/7) pagi. Polisi masih melakukan penyelidikan dan mencari tahu identitas korban.

"Memang benar kita menemukan seorang pria gantung diri di pohon Ketapang di area kawasan pantai panjang, sementara identitas masih kita cari," ujar Kanit Pidum Polres Bengkulu, IPDA Ridho Fajri

Ia menambahkan bagi masyarakat yang merasa kehilangan keluarga, atau mengenali mayat ini, agar mendatangi Polsek Ratu Agung, atau Polres Bengkulu.

"Kalau ada keluarga kira-kira yang mengenali, segera menghubungi Polsek Ratu Agung, atau Polres Bengkulu," tutup Ridho.

Untuk saat ini, mayat pria tersebut telah dibawa tim Inafis Polres Bengkulu ke rumah Sakit Bhayangkara.

(Abdu Rahman)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: