Berobat di Puskesmas, Motor Diparkiran Lenyap

Berobat di Puskesmas, Motor Diparkiran Lenyap

Puskesmas tempat motor warga Pancur Mas yang hilang saat tengah terparkir di Puskesmas Telaga Dewa Senin 08 Agustus 2022.--(Sumber Foto: Adi/Betv)

BETVNEWS, - Sepeda motor matik dengan nomor polisi BD 2889 IF, milik Bima Wanda warga jalan Pancur Mas Kota Bengkulu, Senin (08/08) kemarin raib digasak pelaku pencurian saat tengah terparkir di Puskesmas Telaga Dewa.

BACA JUGA:Papan Boulder Panjat Tebing Kampus UPP Ludes Terbakar

Hal ini dibenarkan oleh salah satu warga yang tinggal tidak jauh dari Puskesmas tersebut, menurutnya bahwa saat itu korban membawa istrinya berobat di Puskesmas, namun setelah korban selesai membawa istrinya berobat, motor miliknya yang terparkir sudah tidak ada.

Padahal kejadian tersebut terjadi pada siang hari, yang memanfaatkan kondisi Puskesmas tengah sepi.

BACA JUGA:Nelayan Penago I Gelar Larungan

"Jam 10 siang kejadiannya, kami warga sekitar baru tahu setelah korban dan warga lainya ribut-ribut di sekitar Puskesmas, dan mengatakan bahwa sepeda motor matik milik korban hilang,"  sampainya.

Masyarakat tetap diminta untuk waspada dalam menjaga kendaraan, karena memang pada saat ini peristiwa kehilangan sepeda motor sering sekali terjadi khususnya di wilayah kota Bengkulu.

(Adi)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: