Polemik Perangkat Desa, 7 Desa Dibina
Haryanto, Kepala Dinas PMD Mukomuko saat menjelaskan terkait pembinaan terhadap 7 desa yang memiliki polemik terkait dengan pergantian perangkat desa pada Rabu, 10 Agustus 2022.--(Sumber Foto: Jemiand/Betv)
BETVNEWS, - Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Kabupaten Mukomuko, sejauh ini melakukan pembinaan terhadap 7 desa yang memiliki polemik terkait dengan pergantian perangkat desa.
Polemik ini timbul lantaran Kepala desa melakukan pergantian perangkat desa, sehingga menimbulkan konflik antara perangkat desa dan Kepala desa.
Meskipun sudah dilakukan sosialisasi berulangkali, serta mengingatkan kepada seluruh Kepala desa yang baru dilantik, agar tidak sembarang melakukan pergantian perangkat desa, namun hal ini masih tetap terjadi sehingga berimbas dengan adanya polemik di tengah masyarakat.
BACA JUGA:Kesulitan BBM, Sopir Truk Merugi Hingga 50 Persen
Bahkan sampai saat ini, terdapat laporan bahwa ada sekitar 7 desa yang bermasalah dengan pergantian perangkat desa secara sepihak, serta ada juga perangkat desa yang mengundurkan diri karena permasalahan internal antara perangkat desa dan Kepala desa.
Disampaikan Haryanto Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan desa Kabupaten Mukomuko, bahwa pihaknya sudah turun ke 7 desa, yang terjadi polemik terkait dengan pemberhentian dan pengangkatan perangkat desa.
BACA JUGA:2 Rumah Warga Ludes Terbakar, 6 Rumah Rusak Berat
"Dari 7 desa tersebut, kita telah melakukan pendekatan persuasif baik kepada Kepala desa, juga kepada para perangkat yang bermasalah, agar permasalahan ini tidak melebar sehingga timbul permasalahan baru," jelas Kadis.
Dirinya menghimbau, agar seluruh Kepala desa yang baru saja dilantik, agar memahami aturan sehingga tidak sembarangan melakukan pemberhentian dan pergantian perangkat desa yang baru.
(Jemiand)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: