Serahkan Perbaikan Dukungan, 9 Balon DPD RI Belum Aman

Serahkan Perbaikan Dukungan, 9 Balon DPD RI Belum Aman

BETVNEWS - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Bengkulu resmi menutup perbaikan berkas dukungan bakal calon Dewan Perwakilan Daerah Republik Indonesia (DPD RI)  Minggu malam (20/5). Hingga ditutupnya masa perbaikan, 9 bakal calon DPD RI yang sebelumnya masih bermasalah, telah menyerahkan dokumen perbaikan termasuk dukungan KTP. Mereka adalah Cupli Risman, Agusti, Adri Liyusno, Elfi Hamidy, Barlian, Abdul Kharis Ma'mun, Emilia Puspita, Sultan B Najamudin serta Abdul Rauf Tika. Sedangkan 6 balon lagi sebelumnya sudah dinyatakan memenuhi syarat minimal sejak pertama mendaftar. Kendati demikian posisi ke 9 balon yang baru menyerahkan perbaikan belum dalam posisi aman. Pihak KPU Provinsi masih akan melakukan verifikasi dokumen perbaikan jumlah dukungan KTP tersebut selama 3 hari ke depan, dan setelah dilakukan verifikasi pihaknya akan melakukan rapat pleno. "Kami sudah menerima dokumen perbaikan dari 9 balon DPD RI yang belum memenuhi syarat dan akan kami lakukan verfikasi atau pengecekan dokumen perbaikan. Setelah itu akan dilakukan rapat pleno." ujar komisioner KPU Provinsi, Zainan Sagiman. Pleno inilah yang naninya akan menentukan apakah ke 15 bakal calon DPD RI ini akan resmi maju atau justru tidak memenuhi syarat. Jika dinyatakan memenuhi syarat, maka pada tanggal 30 Mei hingga 19 Juni 2018 akan dilakukan verfikasi faktual terhadap masing-masing bakal calon. (Oki)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: