KPU

Awas Uang Palsu Marak Jelang Lebaran, Kenali 7 Ciri-ciri Upal dan Jangan Lupa 3 D!

Awas Uang Palsu Marak Jelang Lebaran, Kenali 7 Ciri-ciri Upal dan Jangan Lupa 3 D!

Beberapa lembar Uang Palsu yang berhasil diamankan di Kabupaten Seluma.--(Sumber Foto: radarseluma.disway.id).

BETVNEWS - Peredaran uang palsu saat ini sudah mulai terjadi ditengah masyarakat. 

Terlebih menjelang hari Raya Idul Fitri seperti ini, sangat dimanfaatkan oleh oknum-oknum yang ingin mencari keuntungan.

Bahkan peredaran uang palsu tersebut, saat ini sudah mulai masuk ke Provinsi Bengkulu. Adalah Kabupaten Seluma, yang beberapa kali mendapatkan uang palsu, dalam transaksi sehari-hari.

BACA JUGA:Universitas Brawijaya PTN Paling Diminati di SNBP, Ternyata Ini Prodi dan Daya Tampungnya

Hal ini menimpa salah satu warga, dimana pada saat dirinya bermaksud menyetor uang ke salah satu Bank di Tais, terdapat satu lembar uang pecahan Rp 100 yang dipastikan merupakan uang palsu.

Lantaran saat dilakukan pengecekan oleh petugas Bank, uang tersebut terdeteksi dari alat UV merupakan Upal.

Masyarakat tentu harus lebih berhati-hati, apalagi menjelang lebaran saat ini transaksi jual-beli akan semakin ramai sehingga ditakutkan akan dimanfaatkan oleh para pelaku penyebar uang palsu.

Agar lebih paham ciri-ciri Uang Palsu tersebut, simak ulasannya seperti dibawah ini.

BACA JUGA:Minat Jadi Agen Intelijen? Simak Syarat Daftar Sekolah Kedinasan STIN

1. Tekstur Uang seperti Kertas Biasa

Untuk diketahui, bahwa uang yang asli akan lebih kasar dari uang palsu. Hal ini dikarenakan uang palsu dicetak dengan kertas biasa, sementara uang asli dicetak dengan kertas khusus.

2. Tidak Multi Warna

Kendati memiliki kemiripan yang sangat persis, namun untuk warna uang palsu berbeda dengan uang yang asli.

Uang asli akan terlihat multi warna jika dilihat dari sudut tertentu, sementara untuk uang palsu tidak.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: