156 CJH Kota Bengkulu Kloter Pertama Mulai Masuk Asrama Haji
156 CJH Kota Bengkulu Kloter Pertama Mulai Masuk Asrama Haji --(Sumber Foto: Robi/BETV)
BENGKULU, BWTVNEWS – Pemerintah Kota (Pemkot) Bengkulu melepas sebanyak 156 Calon Jemaah Haji (CJH) asal Kota Bengkulu yang tergabung dalam kloter pertama menuju Asrama Haji, Kelurahan Pekan Sabtu, Sabtu (3/5/2025).
Rombongan dilepas dari Masjid At-Taqwa dengan penuh haru dan semangat ibadah.
Dengan wajah-wajah bahagia, para CJH tiba di asrama dan langsung diserahterimakan secara simbolis kepada Kanwil Kementerian Agama Provinsi Bengkulu.
Prosesi ini dipimpin oleh Kabag Kesra Pemkot Bengkulu Eka Suniarti bersama Kepala Kemenag Kota Bengkulu, Dr. H. Nopian Gustari, S.Pd.I., M.Pd.I.
BACA JUGA:Tarif Listrik hingga Emas Perhiasan Picu Inflasi April 2025 di Bengkulu
BACA JUGA:Ini 3 Resep Olahan Kentang Enak dan Mudah Dibuat, Ada Perkedel hingga Semur
“Alhamdulillah, subuh tadi kami mengantar para calon jemaah haji ke asrama dan secara resmi diserahterimakan ke pihak Kanwil Kemenag,” ujar Eka.
Eka menjelaskan, total CJH asal Kota Bengkulu tahun ini berjumlah 320 orang yang terbagi dalam tiga kloter. Setelah kloter pertama diberangkatkan hari ini, kloter kedua dijadwalkan masuk asrama pada Senin 5 April 2025, disusul kloter ketiga pada Rabu.
“Untuk Kkoter pertama ini, Insya Allah akan terbang ke Madinah melalui BIM Padang pada Minggu besok,” tambah Eka.
BACA JUGA:Pemprov Bengkulu dan Penyedia Outsourcing Bersinergi Dukung Atasi Pengangguran
BACA JUGA:Pemprov Bengkulu Dorong Pencari Kerja ke Luar Negeri, Peluang Kerja Lebih Terbuka dan Gaji Tinggi
Pemerintah Kota Bengkulu, lanjut Eka, hadir langsung dalam proses keberangkatan sebagai wujud perhatian dan dukungan kepada warga yang akan menunaikan ibadah haji, salah satu rukun Islam.
Ia juga mengimbau para jamaah, khususnya lansia, untuk menjaga kesehatan selama perjalanan.
“Jangan lupa konsumsi obat rutin, jaga pola makan, dan banyak minum air putih agar ibadah berjalan lancar dan khusyuk,” pesannya.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber:


