BENGKULU, BETVNEWS - Penembakan yang dialami oleh Rahiman Dani, Bakal Calon DPD RI menjelang salat Jum'at 3 Februari 2023, Kepala Kepolisian Daerah Bengkulu, Irjen Pol Armed Wijaya sesaat setelah menjenguk korban mengatakan bahwa pelaku diduga sudah profesional, Jum'at 3 Februari 2023.
BACA JUGA:Gelapkan Uang Penjualan, Toko Waralaba Laporkan Oknum Karyawan ke Polisi
Kejadian penembakan tersebut diketahui terjadi pada Jum'at siang, saat kejadian korban baru akan pergi dari rumah untuk menjalankan ibadah salat Jum'at.
Kemudian datang dua orang tidak dikenal, menggunakan sepeda motor kemudian langsung melakukan penembakan kearah korban.
BACA JUGA:Rahiman Dani Balon DPD RI Bengkulu Ditembak OTD, Begini Kronologisnya
"Kami turut prihatin atas musibah yang dialami korban, saat ini kami masih berupaya melakukan pemburuan pelaku penembakan, namun diduga pelaku penembakan merupakan orang yang sudah profesional dalam menggunakan senjata api," ujar Kapolda Bengkulu, Irjen Pol Armed Wijaya.
BACA JUGA:Pengertian hingga Tujuan Pernikahan dalam Islam yang Perlu Diketahui
Sementara itu, saat ini di lokasi kejadian sudah dipasang garis polisi, guna untuk melakukan penyelidikan lebih lanjut atas kasus penembakan tersebut.
BACA JUGA:Tips Menghadapi Lingkungan Kerja yang Toxic
Dari informasi yang berhasil diperoleh, bahwa pihak Kepolisian sudah mendapatkan satu butir selongsong peluru, yang kemudian akan dijadikan sebagai barang bukti.
Untuk diketahui, pasca mendapatkan informasi tentang penembakan tersebut, anggota Kepolisian langsung bergerak untuk melakukan tindakan.(**)