BETVNEWS - masyarakat Bukit Indah D1 Ketahun kabupaten Bengkulu Utara kamis (7/9) siang di menggelar aksi demo di PT Sandabi Indah Lestari (SIL). Masyarakat menuntut jaminan kesehatan dari pihak PT SIL karena sudah dijanjikan pihak perusahaan beberapa pekan lalu. Tuntutan jaminan kesehatan ini menyusul polusi asap dan bau limbah ditambah lalat hijau yang berterbangan membuat warga sekitar pabrik tersebut mengalami sakit infeksi saluran pernapasan akut (ISPA). Namun merasa tidak ditanggapi, warga langsung geram dengan memortal pabrik tersebut. Sementara mendapati demo yang digelar tidak mengantongi ijin dari pihak kepolisian, polsek ketahun langsung menuju lokasi pabrik di desa Sri Kencana D1 Ketahun untuk membubarkan aksi. “Sempat terjadi perlawanan dari warga saat ingin kita bubarkan. Jadi terpaksa kita kasih tembakan peringatan beberapa kali” Ujar Kapolsek Akp. Eko Mario Santosa. Sementara hingga kamis siang 3 warga yang diduga provokator terjadinya keributan masih diamankan di mapolsek ketahun untuk diperiksa lebih lanjut. (Joko)
Suara Tembakan Warnai Pembubaran Demo Warga di PT SIL Ketahun
Kamis 07-09-2017,14:25 WIB
Kategori :