Bravo! Markas Persembunyian KKB Berhasil Digerebek, Polisi Temukan Ini!

Minggu 07-05-2023,14:18 WIB
Reporter : (**)
Editor : Wizon Paidi

BETVNEWS - Tim gabungan Polsek Yahukimo bersama Satgas Damai Cartenz menggerebek salah satu markas Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) di Distrik Dekai, Kabupaten Yahukimo,  Papua Pegunungan, Kamis 4 Mei 2023.

Dalam penggerebekan tersebut, aparat berhasil mengamankan sembilan anggota Kelompok Kriminal Bersenjata beserta barang bukti berupa senjata api, kapak, panah dan busur, dan berbagai dokumen serta bendera Bintang Kejora.

BACA JUGA:BREAKING NEWS: Kodim 0409 Rejang Lebong Serahkan Tas Berisikan Belasan Paket Sabu

"Ya benar, hari ini kami berhasil membobol markas KKB di Yahukimo. Kami menangkap 9 orang," kata Kabid Humas Polda Papua Kombes Ignatius Benny Ady Prabowo kepada wartawan, Kamis, 4 Mei 2023.

BACA JUGA:Kabar Baik! 3 Pimpinan KKB Menyerahkan Diri, tapi Minta Hal Ini ke Pemerintah

Penggerebekan dilaksanakan pada Kamis, 4 Mei 2023 sekitar pukul 03.00 WIT, di Jalan Paradiso belakang kompleks Anggruk, Distrik Dekai, Yahukimo.

Penggerebekan dilancarkan oleh Polsek Yahukimo yang dibantu oleh Satgas Damai Cartenz 2023.

BACA JUGA:Pimpinan Al Zaytun Ajak Santri Nyanyikan 'Shalom Aleichem' Salam Ibadah Kristen Ortodoks, Lucky Hakim Bingung

"Sembilan anggota KKB yang ditangkap adalah SL, NM, JS, ES, HS, LS, LS, GS dan SS," jelasnya.

Dari kesembilan anggota KKB tersebut, tiga diantaranya bertanggung jawab atas pembunuhan dua warga sipil pada 30 April.

BACA JUGA:Cek 5 Bansos Ini Masih Cair Mei 2023, Ada Bantuan hingga Rp3.000.000 Untuk Penerima

Benny mengatakan pihaknya juga menyita beberapa dokumen pribadi dari markas KKB.

Selain itu, juga terdapat 1 senjata api rakitan yang diduga digunakan untuk melakukan teror.

BACA JUGA:PKH Mei 2023 Untuk Ibu Hamil Dapat Bantuan hingga Rp3.000.000, Segera Cek di Sini!

"Dokumen pribadi beserta barang-barang seperti tas, alat elektronik, dan senjata tajam berupa panah, parang, pisau, kapak, gunting, senapan angin dan perkakas serta 1 senjata rakitan berhasil diamankan," ungkapnya.

Kategori :