BENGKULU, BETVNEWS - Setelah sempat mengalami penurunan harga pasca lebaran kemarin, bahkan harga TBS Kelapa Sawit sempat menyentuh Rp1.500 per kilogram, saat berangsur kembali naik.
Kabar gembiranya, bahwa saat ini terhitung 9 Mei 2023 harga TBS Kelapa Sawit sudah kembali mengalami kenaikan. Bahkan harganya sudah berkisar Rp1.810 per kilogram.
Sementara itu, untuk harga paling rendah sekitar Rp1.670 di PT Sapta.
BACA JUGA:Berpulangnya Ulama Besar Tarekat Naqsyabandiyah yang Sangat Mencintai NKRI
Kepala Dinas Pertanian Mukomuko, M. Rizon mengatakan, setelah mengalami turun yang cukup drastis pasca pabrik tutup libur hari raya Idul Fitri, harga TBS Kelapa Sawit mengalami penurunan drastis.
Akan tetapi, berangsur saat ini sudah mulai menunjukkan tren yang baik dengan sudah kembali mengalami kenaikan.
BACA JUGA:Ternyata Ini yang Bikin KKB Papua Sulit Diberantas, Ada yang Melindungi!
"Sebelumnya memang sempat mengalami penurunan harga karena pabrik tutup libur lebaran, namun saat ini harga sudah mulai naik kembali dan diharapkan kenaikan harga ini bisa terus berlangsung," jelas Kadis.
Karena harga TBS Kelapa Sawit juga ditentukan dengan kualitas, sehingga para petani Kelapa Sawit diminta untuk menjaga kualitas TBS Kelapa Sawit yang akan dipanen.(*)