5 Orang Ini Akan Terbebas dari Fitnah dan Tanya Kubur, Siapa Mereka?

Senin 15-05-2023,17:56 WIB
Reporter : Annisa
Editor : Wizon Paidi

BETVNEWS - Kematian akan datang kepada setiap manusia yang hidup di dunia tanpa terkecuali.

Tidak ada yang bisa menghentikan atau menunda kematian yang menimpa makhluk hidup, termasuk manusia.

BACA JUGA:Ini Pengakuan Pria yang Tega Membunuh Adik Kandung Sendiri di Seluma

Sesuatu yang pasti terjadi dan tidak dapat terhindarkan, sehingga kematian akan menjumpai.

Menurut Al-Qur'an dan hadits, di dalam kubur akan ada malaikat yang bertugas untuk menanyai yakni Malaikat Munkar dan Malaikat Nakir.

BACA JUGA:Ternyata Manusia Pernah Melakukan Perjanjian dengan Allah SWT Sebelum Dilahirkan, Apa Isinya?

Dari hadits riwayat Bukhari dan Muslim, terdapat pertanyaan yang akan diajukan ialah Siapa Tuhanmu? Apa agamamu? Siapakah yang diutus di antara kamu?

Dalam hal ini, terdapat golongan yang terbebas dari fitnah kubur dan pertanyaan dari malaikat Munkar dan Nakir.

BACA JUGA:Keren! Inilah Sahabat Nabi yang Sukses Jadi Pengusaha, Siapakah Mereka?

Adapun beberapa golongan yang terbebas dari pertanyaan Malaikat Munkar dan Nakir, yakni:

1. Para Nabi

Menurut Ibnu Taimiyah, fitnah kubur tidak terjadi oleh para nabi serta tak akan ditanyai oleh Malaikat Munkar dan Nakir sebab setiap nabi jauh lebih mulia dibandingkan para syuhada.

BACA JUGA:Kodim 0425 Seluma Kebut Pembangunan Jalan Simpang 6 Tais

Hal ini disampaikan dalam hadits bahwa setiap syuhada dilindungi dari fitnah kubur.

"Cukuplah kilatan pedang di atas kepalanya itu sebagai ujian/fitnah baginya." (HR an-Nasa'i).

Kategori :