Gusnan Mulyadi Jadi Komedian Di Panggung Lawak

Jumat 17-08-2018,19:34 WIB

BETVNEWS,- Dalam memperingati HUT RI ke-73 dan sekaligus untuk menghidupkan kembali kesenian tari dan  komedi yang ada di Bengkulu Selatan, yang sudah lama mati. Plt Bupati Bengkulu Selatan, Gusnan Mulyadi ikut serta dalam panggung komedi yang digelar di lapangan sekundang. Dimana Gusnan tampak mengenakan pakaian ala anak SMA dan berduet dengan para pelawak diBengkulu selatan, termasuk pelawak kondang bumi sekundang, pak betuk. Tawa kocak penonton terus berlangsung selama pertunjukan. Mereka tak menyangka orang nomor satu di Bengkulu selatan ini bisa juga menghibur masyarakat dengan lawakannya. Gusnan mengatakan, acara ini bukanlah hanya hiburan semata. Namun lewat panggung ini, ia ingin memotivasi anak-anak muda agar berkreatifitas dan menghidupkan kembali gairah seni yang ada di Bengkulu Selatan yang kini mulai jarang diminati. "Kita coba menyampaikan pesan, yang biasanya cenderung formil. Kita coba menyampaikan dengan cara bergurau," ujarnya. Dalam cerita komedi yang dimainkan, menyimpan makna dan pesan-pesan bagi anak muda agar tidak terjebak dalam hal-hal yang merugikan masa depan. Seperti mengkonsumsi narkoba dan obat-obatan yang diharapkan mampu menyadarkan pemuda bengkulu selatan dengan cara unik. (Ade Bewok)  

Tags :
Kategori :

Terkait