Mereka kemudian berlindung di beberapa bagian bekas Abyssinia saat ini menjadi Ethiopia, Eritrea dan Somaliland. Para pengikut ini kemudian membangun masjid di mana pun mereka menetap.
Sayangnya saat ini masjid ini sebagian besar tinggal reruntuhan yang berisi makam Syekh Babu Dena dan dua mihrab. Satu mihrab berorientasi ke utara menghadap Mekah dan yang lainnya ke arah barat laut Yerusalem.
7. Masjid Quba
Masjid Quba diketahui di bangun pada tahun 622 di Madinah, Arab Saudi oleh Nabi Muhammad SAW setelah kepergiannya dari Mekah.
Namun pada abad ke-20 struktur asli masjid Quba dihancurkan dan diganti dengan bangunan baru.
Sebagai salah satu masjid terbesar di Arab Saudi, masjid ini menjadi tujuan utama dari para jamaah. Diketahui bahwa setiap hari Sabtu, Nabi Muhammad SAW akan pergi ke masjid ini untuk sholat dua rakaat dan merupakan masjid tempat shalat Jumat pertama yang dipimpin oleh Nabi Muhammad SAW berlangsung.
8. Al-Masjid Al-Nabawi
Masjid ini dibangun pada tahun 622 di Madinah, Arab Saudi dan struktur pertama masjid ini dibangun di dekat rumah Nabi Muhammad SAW.
Dikenal dengan kubah hijaunya yang dibangun di bawah Kesultanan Utsmaniyah pada tahun 1818.
Diketahui masjid ini dibangun oleh Nabi Muhammad SAW yang sebelumnya merupakan tempat pemakaman. Awalnya masjid adalah bangunan terbuka yang digunakan sebagai sekolah agama, pengadilan dan tempat pertemuan para pemeluk Islam.
9. Masjid Agung Kufah
Terletak di Irak dan selesai dibangun pada 670 M. Masjid Agung Kufah merupakan salah satu masjid yang terkenal dan dihormati di antara penganut Syiah.
10. Masjid Agung Xi’an
Merupakan Masjid tertua di China yang dibangun dan selesai pada tahun 742. Berbeda dengan masjid di seluruh dunia dengan kubah dan menara, masjid ini dibangun dengan gaya arsitektur pagoda China. Ada juga tulisan Arab di dalam masjid. Hal ini juga menjadi daya tarik wisata bagi orang-orang yang berkunjung ke tempat tersebut.
(*)