Pemilu 2019, Ini Harapan Kapolsek Talo

Senin 08-10-2018,13:04 WIB

BETVNEWS,- Bertempat di Balai pertemuan kantor Camat Kecamatan Talo, Kepolisian Sektor Talo Dan Koramil bersama PPK Dapil 2, Kecamatan Talo, Talo Kecil, Ulu Talo, dan Ilir TALO, beserta perwakilan partai politik peserta pemilu, melakukan Deklarasi Pemilu Damai, Senin (8/10) pagi. Kapolsek Talo Iptu Sodri, S.Sos, MM dalam kesempatan ini mengatakan kepada BETV, bahwa ia akan optimis bahwa di Dapil 2 yang meliputi empat kecamatan tersebut, akan berlangsung dengan sesuai dengan slogan TAIS (Tentram, Aman, Indah dan Sejuk). "Saya optimis bahwa pemilu ini nanti akan berjalan sesuai dengan moto kita, yang tentram, aman, indah dan sejuk," sampai Kapolsek Talo Ia juga mengatakan dengan adanya Deklarasi Pemilu Damai ini, diharapkan semua elemen baik penyelenggara, maupun peserta serta masyarakat untuk sama-sama menjaga keutuhan NKRI dan dapat membantu aparat keamanan dalam menjaga ketertiban Pemilu tahun 2019 mendatang. "Kami berharap, dari semua elemen baik penyelenggara dan peserta beserta masyarakat untuk bersama-sama menjaga ukhuwah kedamaian dalam proses demokrasi ini," terusnya Sementara itu salah satu anggota PPK Kecamatan Talo, Ansori dalam kesempatannya juga menjelaskan bahwa melalui Deklarasi Pemilu Damai ini, sebagai awal kita dalam melaksanakan Pemilu tahun ini dengan baik "Intinya kita semua sudah sepakat untuk mendeklarasikan Pemilu Damai, jadi harapannya ini akan benar-benar berjalan dengan baik," sampai Ansori (Wizon Paidi)

Tags :
Kategori :

Terkait