BENGKULU, BETVNEWS - Mendukung IKM (Industri Kecil Menengah) yang ada di kota Bengkulu, Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kota Bengkulu menggelar Achievement Motivation Training bagi sejumlah IKM yang ada di Kota Bengkulu pada Selasa 2 Juli 2024.
Achievement Motivation Training diselenggarakan selama 2 hari terhitung sejak tanggal 2-3 Juli 2024 diikuti sebanyak 75 peserta yang merupakan pelaku IKM di Kota Bengkulu.
Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kota Bengkulu menggelar Achievement Motivation Training bagi sejumlah IKM yang ada di Kota Bengkulu pada Selasa 2 Juli 2024.--(Sumber Foto: Ahmad/BETV)
BACA JUGA:Pengelola PTM Kota Bengkulu Desak Pemkot Tindak Tegas PKL yang Berjualan di Bahu Jalan
Para peserta diberikan materi yang nantinya berguna bagi pengembangan dan pengemasan produk IKM.
"Hari ini (Selasa, red) kita adakan bimbingan dan pelatihan , bagaimana nanti bagi para IKM dala segi produksi, pengemasan, dan juga menyangkut perkembangan industri-industri yang ada di kota Bengkulu," kata Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kota Bengkulu, Bujang HR.
Selain itu Bujang juga menyampaikan jika nantinya Produk IKM ini sudah berkembang, pihaknya akan membantu dalam pemasaran dan promosi ke berbagai daerah.
BACA JUGA:2 Sekawan di Kota Bengkulu Maling HP untuk Beli Miras Diringkus Polisi
"Dan nanti mereka jika sudah berkembang, kita akan bantu dalam pemasaran sekaligus juga promosi keluar daerah, karena memang saat ini kan IKM kita masih bersifat lokal," sambung Bujang.
Sementara itu salah satu peserta yang mengikuti kegiatan ini, Tanti Nurhayati yang sejak tahun 2015 lalu menggeluti bidang usaha kuliner dikota Bengkulu, yakni dengan berjualan Basreng, sangat merasa terbantu dengan adanya pelatihan sekaligus pembinaan yang diberikan tersebut.
"Saya merasa sangat terbantu ya terutama dalam upaya peningkatan produk kita,agar bisa lebih dikenal oleh berbagai macam kalangan, selain itu dengan pelatihan ini kita bisa mendapat berbagai macam ilmu, yang dengan ilmu ini nantinya kita bisa mengapresiasi produk yang kita jual," kata Tanti.
(ADV)