Sungai Muara Maras Meluap, Belasan Rumah Terendam Air

Kamis 29-08-2019,10:59 WIB

BETVNEWS,- Lantaran tertutup batu yang disebabkan oleh laut pasang, sungai muara maras meluap sehingga mengakibatkan belasan rumah warga desa Muara Kecamatan Semidang Alas Maras yang tinggal di bantaran kali, teredam banjir. Ketinggian air yang sudah mencapai sekitar mata kaki orang dewasa ini, juga membuat kegiatan ekonomi di desa tersebut lumpuh. Warga yang khawatir akan volume air yang diprediksi akan terus naik juga enggan meninggalkan rumahnya. "Kami mohon pemerintah segera menurunkan alat berat untuk menjebol muara sungai, karena dampak kerugiannya sangat besar bagi warga kami," ucap Zekman Jayadi Sekdes Muara Maras. Untuk diketahui bahwa hal ini sudah disampaikan kepada Pemerintah Kabupaten Seluma, dan hingga saat ini pihak Desa masih menunggu bantuan dari pihak Pemerintah, untuk mengeruk batu yang tertumpuk akibat laut pasang tersebut. (Wizon Paidi)

Tags :
Kategori :

Terkait