Usung Kader Sendiri, PSI Optimis Benny - Rizal Menang di Pilwalkot Bengkulu

Jumat 30-08-2024,18:59 WIB
Reporter : Abdu Rahman
Editor : Wizon Paidi

BENGKULU, BETVNEWS - Partai Solidaritas Indonesia (PSI) resmi mengusung kadernya sendiri, untuk pemilihan Walikota dan Wakil Walikota Bengkulu periode 2024-2029. Farizal, yang merupakan kader PSI, akan berduet dengan Benny Suharto sebagai calon Wakil Walikota nantinya. 

Komando Dewan Pengurus Wilayah (DPW) PSI Bengkulu, Dedi Ruskam menyatakan optimisme tinggi terhadap peluang partainya bersama partai pengusung lain dalam kontestasi Pilwakot Bengkulu yang akan dilaksanakan pada 27 November 2024 mendatang. 

BACA JUGA:13 Cakada Petahana di Bengkulu Harus Ajukan Permohonan Cuti Sebelum Masa Kampanye Pilkada 2024

Menurut Dedi, kombinasi Farizal dan Benny Suharto diyakini mampu membawa perubahan positif bagi kota Bengkulu.

"Dengan pengalaman dan visi yang dibawa oleh Farizal dan Benny Suharto, kami yakin dapat memenangkan Pilwakot Bengkulu dan memberikan kontribusi signifikan untuk kemajuan kota ini," ujar Dedi Ruskam. 

BACA JUGA:KPU Seluma Umumkan Pendaftaran Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati pada Pilkada 2024

Lebih jauh dijelaskan Dedi, dengan visi misi yang diusung oleh Benny - Rizal yang ingin menjadikan Kota Bengkulu sebagai ibukota Provinsi yang layak, dan benar-benar bersih dari sampah dan banjir, pihaknya kemudian memutuskan untuk mengusung paslon tersebut. 

Selain PSI, Pasangan Benny-Farizal juga mendapatkan dukungan dari sejumlah partai politik, di antaranya Partai Golkar, Hanura, Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Perindo, Partai Buruh, Partai Bulan Bintang (PBB), Partai Garuda, Gelora, dan Partai Ummat.

BACA JUGA:Persiapan Pengamanan Pilkada Serentak 2024, Kapolres Kaur Cek Kendaraan Dinas

Dukungan ini menunjukkan keyakinan berbagai pihak terhadap kemampuan pasangan ini untuk membawa perubahan positif bagi Kota Bengkulu.

"Dengan visi misi yang diusung Benny-Rizal, maka kami memutuskan untuk mendukung keduanya agar mewujudkan kota Bengkulu lebih baik lagi dan menjadi kota Bengkulu sebagai kota yang layak menjadi ibukota Provinsi," tutupnya.

Kategori :