Wujudkan 1.000 Jalan Mulus, Bupati Seluma Lakukan Titik Nol Pembangunan Jalan Kuti Agung

Kamis 12-09-2024,14:33 WIB
Reporter : Tim Liputan
Editor : Wizon Paidi

BENGKULU, BETVNEWS - Bupati Seluma Erwin Octavian SE didampingi Kadis PU, Muhammad Saipullah ST beserta Camat Sukaraja melakukan titik nol tanda dimulainya pembangunan jalan di Desa Kuti Agung Kecamatan Sukaraja, pada Rabu 11 September 2024.

Dalam kesempatan ini, Bupati memastikan bahwa seluruh ruas jalan di Desa Kuti Agung akan dibangun secara bertahap.

Selain itu, infrastruktur lainnya juga akan segera dibangun. 

BACA JUGA:Berhadiah Jutaan Rupiah! Turnamen Bola Voli Putra Alap Cup I Segera Digelar, Ini Syarat Daftarnya

"Pembangunan jalan akan dilakukan secara bertahap. Kita pastikan akan kembali dilanjutkan pembangunan seluruh ruas jalan di Kabupaten Seluma," ujar Bupati. 

Jalan Kuti Agung ini dibangun sepanjang 504 meter dan lebar 3 meter dibangun dengan konstruksi hotmix.

BACA JUGA:Program Bedah Rumah Pemkot Bengkulu Dilanjutkan, Sasar 23 Rumah Tidak Layak Huni

Bupati meminta agar masyarakat Kuti Agung yang berbatasan dengan Kabupaten Bengkulu Tengah untuk bersabar. 

Sebab, pemerintah terus berupaya memperjuangkan pemerataan pembangunan infrastukrur di Kabupaten Seluma. 

BACA JUGA:Fakta Baru Kasus Pembunuhan 2 Warga Jambi di Bengkulu, Ternyata Begini Kronologi Sebenarnya

"Pelan tapi pasti, sesuai dengan program Seribu Jalan mulus. Bertahap semuanya akan kita bangun," tambah bupati. 

Bupati juga menegaskan bahwa Pemkab Seluma segera memperjuangkan Kuti Agung merdeka sinyal. 

Hal ini menyusul telah dibangunnya beberapa titik tower jaringan, seperti di Kecamatan Ulu Talo dan Air Teras.

(Tim)

Kategori :