Pemkab BU Resmi Umumkan Formasi CPNS

Senin 11-11-2019,12:54 WIB

BETVNEWS,- Setelah menunggu beberapa waktu dan melalui serangkaian tahapan proses yang cukup panjang, Badan Kepegawaian Pemberdayaan Sumber Daya Manusia kabupaten Bengkulu utara, akhirnya membuka secara resmi pendaftaran seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS). Taufiq Nurhidayat, Kasubid perencanaan kepegawaian BKPSDM Bengkulu Utara menyampaikan, jika pelaksanaan rekrutmen CPNS adalah tindak lanjut dari Peraturan Menteri PAN dan RB Nomor 23 Tahun 2019 tentang Kriteria Penetapan Kebutuhan Pegawai Negeri Sipil dan Pelaksanaan Seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil Tahun 2019. "Kita resmi mengumumkan formasi CPNS tahun 2019 terhitung sejak Senin dini hari terhitung pukul 00:00 WIB, ungkapnya. Untuk kabupaten Bengkulu Utara sendiri seleksi CPNS tahun 2019 ini berdasarkan keputusan Menteri PAN dan RB Nomor 643 Tahun 2019 tentang Penetapan Kebutuhan Pegawai Negeri Sipil di lingkungan pemerintah kabupaten Bengkulu Utara Tahun Anggaran 2019. Dimana kabupaten Bengkulu Utara mendapat 45 kuota formasi CPNS dengan rincian sebagai berikut : 1.. Formasi Tenaga Pendidikan = 30 orang 2. Formasi Tenaga Kesehatan = 8 orang 3. Formasi Tenaga Teknis dan Pamong Belajar = 7 orang Taufiq menambahkan, Seleksi CPNS Tahun 2019 ini masih menggunakan metode Computer Assisted Test (CAT) dengan menggunakan dua kali seleksi, yaitu Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) dan Seleksi Kompetensi Bidang (SKB). Adapun pembobotan nilai SKD sebesar 40% dan SKB sebesar 60%. Taufiq menambahkan, untuk pelamar sendiri bisa mendaftar secara online yang dimulai dari pukul 23:11 WIB dan akan berakhir pada tanggal 25 november mendatang. "Nanti malam sudah bisa mendaftar, dan akan berakhir pada 25 oktober mendatang," tutupnya. (Doni Andaresta)

Tags :
Kategori :

Terkait