BETVNEWS,- Sebanyak 7.056 berkas dari 7.225 pendaftar online CPNS Seluma, saat ini telah diterima oleh BKPSDM Seluma. Dari jumlah berkas yang telah diterima tersebu, sebanyak 6027 sudah diverifikasi oleh BKPSDM, dan terdapat 15 orang dinyatakan Tidak Memenuhi Syarat (TMS)
Afrizal Kasubid Pendidikan dan Analisis Jabatan BKPSDM Seluma, mengatakan bahwa telah terdapat 15 orang yang dinyatakan tidak memenuhi syarat.
"Setelah kita verifikasi, sementara ada 15 orang yang TMS, dimana disebabkan oleh pemalsuan IPK dan juga tidak memiliki STR bagi pelamar keperawatan, padahal STR merupakan syarat utama," sampai Afrizal Senin, (02/12).
Selain 15 orang yang dinyatakan TMS, ada tiga orang lainnya yang salah mengirimkan berkas. Dimana diketahui bahwa ketiga orang tersebut, masing-masing mendaftar pada Kementerian Agama pusat, Pemerintah Sumatera Selatan dan untuk Perizinan Provinsi Bengkulu.
"Ada juga yang salah mengirim berkas, jadi kita tidak bisa mengentrinya. Karena memang tidak terdapat di BKPSDM Seluma," terusnya.
Dilanjutkan oleh Afrizal bahwa besok adalah hari terakhir penerimaan berkas, oleh sebab itu bagi yang telah melakukan pendaftaran, namun belum menyerahkan berkas, untuk segera mengembalikan berkas kepada BKPSDM Seluma, dengan melalui kantor Pos.
"Masih ada sekitar ratusan yang belum menyerahkan berkas, dan akan kita tunggu hingga besok. Karena setelah itu sudah tidak bisa lagi," demikian akhirnya.
(Wizon Paidi)