Hari Ketiga Pendaftaran PPS, Baru Lima Desa di Seluma Cukupi Kuota

Kamis 20-02-2020,11:36 WIB

BETVNEWS,- Memasuki hari ketiga pembukaan pendaftaran PPS oleh KPU Seluma, berdasarkan data sementara yang telah diinput oleh panitia jumlah pendaftar telah mencapai 424 orang. Menurut Edi Anzori Divisi Sosialisasi, Farmas dan SDM KPU Seluma, bahwa jumlah tersebut masih bisa saja bertambah lantaran pembukaan pendaftaran, masih akan dibuka hingga tanggal 25 Februari mendatang. "Jumlah tersebut masih sementara, pembukaan masih akan kita lakukan hingga beberapa hari kedepan. Sehingga untuk jumlah pendaftar diyakini akan bertambah," ungkapnya. Sementara itu, dari 182 Desa dan 20 Kelurahan se-Kabupaten Seluma, hanya lima Desa yang jumlah pendaftarnya sudah dua kali lipat dari jumlah anggota PPS yang dibutuhkan. Yaitu Desa Napal Melintang, Desa Serambi Gunung, Kelurahan Dusun Baru, Desa Mekar Sari Mukti, dan Kelurahan Lubuk Lintang. "Untuk yang memenuhi kuota pendaftar, sebanyak enam orang pendaftar hingga dengan hari ini (Kamis, red) baru lima desa," terusnya. Sedangkan bagi desa yang jumlah pendaftarnya belum memenuhi kouta minimal enam orang. Maka akan dilakukan perpanjangan pendaftaran selama 3 hari kedepan. "Yang jelas kalau belum memenuhi kuota, kita akan perpanjang pendaftaran selama tiga hari," demikian Edi anzori. (Wizon Paidi)

Tags :
Kategori :

Terkait