BETVNEWS,- Maraknya kasus corona akhir-akhir ini membuat Dewan Perwakilan Rakyat Kabupaten Mukomuko meminta kepada pihak perusahaan khususnya pabrik pengolahan sawit untuk menyiapkan ruang isolasi khusus untuk driver pengangkut CPO sebagai wujud pencegaha virus corona. Seperti diketahui, dikabupaten Mukomuko sebagian besar masyarakatnya menggantungkan hidup dari bertani dan jual beli sawit. Otomatis bila ada kendala dalam pengolahan sawit maka sudah pasti akan berimbas dengan lumpuhnya perekonomian masyarakat. Maka dari itu DPRD Mukomuko meminta pemerintah daerah untuk mengingatkan kepada pihak perusahaan dan khususnya pabrik pengolahan kelapa sawit untuk membuat kebijakan terhadap pengemudi angkutan CPO karena mobilisasi yang luas antar provinsi. "Kita akan sampaikan ke pemerintah daerah agar segera menyampaikan ke pabrik-pabrik agar segera menyiapkan ruang isolasi untuk para driver truck CPO" jelas Ketua DPRD Mukomuko, M Ali Syaftaini. Menurutnya hal ini harus diperhatika karena jalan atau tidaknya perekonomian dikabupaten Mukomuko sangat bergantung pada berjalan atau tidaknya pabrik pengolahan buah kelapa sawit yang ada. "Perekonomian Kabupaten Mukomuko semuanya bergantung kepada sawit oleh sebab itu maka keberlangsungan pabrik harus diperhatikan" tutupnya. (Jemiand)
Dewan Mukomuko Himbau Pabrik Siapkan Ruang Isolasi Untuk Driver CPO
Rabu 01-04-2020,11:18 WIB
Kategori :