Tersisa Tujuh Hari Lagi, Pendaftar JPT Pratama Nol

Jumat 05-06-2020,12:11 WIB

BETVNEWS - Tinggal menyisakan sekitar tujuh hari lagi masa pendaftaran seleksi JPT Pratama, Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumberdaya Manusia (BKPSDM) Seluma, selaku panitia pelaksana seleksi JPT Pratama, belum menerima pendaftar yang akan mengikuti seleksi JPT Pratama. "Kalau yang menyerahkan berkas pendaftaran, sejauh ini belum ada. Nanti masih kita tunggu hingga tanggal 12 Juni ini," ujar Kepala BKPSDM Seluma Ikhwan Effendi, Jum'at (05/06). Lantaran hanya menyisakan waktu sekitar satu minggu saja, maka dirinya berharap kepada yang ingin mendaftar untuk segera menyampaikan berkas pendaftaran kepada panitia seleksi. Agar dapat dilakukan proses verifikasi terhadap berkas tersebut. "Harusnya memang sudah disampaikan, karena berkas tersebut juga harus melalui pemberkasan dan verifikasi," lanjutnya. Namun jika memang dalam waktu singkat tersebut, masih belum ada pendaftar serta masih banyaknya kekurangan persyaratan, maka sepertinya akan dilakukan perpanjangan waktu pendaftaran. "Kalau memang memungkinkan, nanti bisa saja dilakukan perpanjangan masa pendaftaran," imbuhnya. Sementara itu, ada enam OPD yang akan dilakukan seleksi JPT Pratama. Diantaranya Dinas Sosial, Dinas PMD, Asisten II, Dinas Pertanian, Dinas Perikanan, serta Kesbangpol. (Wizon Paidi)

Tags :
Kategori :

Terkait