Erwin Minta Dokter Hingga Bidan PTT Ikhlas Mengabdi

Jumat 02-04-2021,13:46 WIB
Reporter : beken1
Editor : beken1

BETVNEWS - Sebanyak 9 orang Dokter, 90 Perawat, 233 orang Bidan PTT dan 47 Paramedis lainnya, Jumat (2/4) pagi diberikan SK oleh Bupati Seluma, Erwin Octavian. Dengan demikian seluruh Desa dan Kelurahan di Kabupaten Seluma, kedepan dipastikan tidak ada lagi yang tidak memiliki bidan begitu juga dengan seluruh Puskesmas. Erwin Octavian menjelaskan, bahwa tugas tenaga kesehatan ini sangatlah berat, sehingga dirinya berharap bahwa mereka benar-benar ikhlas dalam mengabdikan diri kepada masyarakat. "Mereka sudah kita minta untuk tinggal di lokasi. Jadi jangan sampai ada lagi masyarakat Seluma yang mengeluh soal pelayanan Kesehatan," ujarnya. Seperti diketahui bahwa dalam lima program pokok Erwin Octavian dan Gustianto, salah satunya adalah Seluma melayani. Sehingga dirinya berharap dengan telah disebar Bidan PTT di Seluruh Desa dan Kelurahan, maka dapat memberikan pelayanan terbaik. "Ini memang merupakan program kita, saya bersama Pak Gustianto ingin seluruh masyarakat dapat dilayani dengan baik," lanjutnya. Sementara itu, Wakil Bupati Seluma, Gustianto mengatakan bahwa mereka yang baru saja diberikan SK tersebut. Diharapkan dapat memberikan edukasi terhadap masyarakat Seluma, lantaran saat ini pandemi Covid 19 masih menjadi perhatian serius hingga Pemerintah pusat. "Kita minta mereka dapat memberikan pengetahuan terhadap masyarakat, ini berkaitan dengan menangani pandemi Covid 19," tuturnya. Selain itu Wakil Bupati Seluma Gustianto juga menegaskan, sebagai garda terdepan bidang kesehatan. Seluruh yang telah diberikan SK tersebut, adalah orang-orang yang memiliki tanggung jawab yang berat sehingga diminta untuk ikhlas dan senang dalam mengabdi. "Ini adalah tugas mulia, kita berharap semua yang telah mendapatkan SK. Bisa bekerja dengan baik dan ikhlas," demikian akhirnya. (Wizon Paidi)

Tags :
Kategori :

Terkait