Plt Gubernur Minta Pelindo Segera Selesaikan Pengerukan Alur

Rabu 09-05-2018,20:05 WIB
Reporter : terkini!
Editor : terkini!

BETVNEWS - Pengerukan alur pelabuhan pulau baai oleh PT Pelindo II Bengkulu turut menjadi sorotan Pelaksana tugas Gubernur Bengkulu H. Rohidin Mersyah. Terlebih laporan demi laporan terus ia terima berkeenaan dengan pengerukan yang belum menunjukkan progres. Rohidin pun meminta agar pihak Pelindo segera menyelesaikan pengerukan alur pelabuhan, mengingat selama hampir 40 hari pengerukan yang dilakukan, alur tak juga bisa dilewati oleh kapal-kapal pengangkut peti kemas dan juga batu bara. Sehingga lebih dari satu bulan pula, beberapa peti kemas tak bisa masuk ke pelabuhan bahkan batu bara tak bisa dikirim ke luar provinsi Bengkulu. Lambannya proses pengerukan disinyalir akibat alat pengeruk yang digunakan tak layak. Sedangkan anggaran yang digelontorkan untuk pengerukan alur tak sedikit, mencapai 50 miliar rupiah. "Saya minta agar pihak PT Pelindo ll segera selesaikan pengerukan alur secepatnya. Bila perlu kapal pengeruk itu diganti agar proses pengerukan cepat selesai dan roda perekomoan tidak terganggu.” tegas Rohidin. Rohidin sendiri tetap berharap pelabuan pulau baai menjadi penggerak perekonomian Bengkulu, sebagai pintu masuk pengiriman barang baik dari luar maupun dari dalam Provinsi Bengkulu. (Oki)

Tags :
Kategori :

Terkait