Nataru

Update PROGRAM BETV Terbaru

Ikuti terus update terbaru program betv beken dengan klik tombol dibawah ini.

60 Guru dan Kepsek di Seluma Diperiksa Polisi Terkait Honorer Siluman PPPK

60 Guru dan Kepsek di Seluma Diperiksa Polisi Terkait Honorer Siluman PPPK

60 Guru dan Kepsek di Seluma Diperiksa Polisi Terkait Honorer Siluman PPPK--(Sumber Foto: Jul/BETV)

BENGKULU, BETVNEWS – Polres Seluma terus mendalami dugaan keberadaan tenaga honorer siluman dalam seleksi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK).

Hingga saat ini, sebanyak 60 orang yang terdiri dari guru dan kepala sekolah di bawah naungan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) Kabupaten Seluma telah dimintai klarifikasi oleh penyidik.

Dari total tersebut, 45 orang merupakan kepala sekolah tingkat SD dan SMP, sementara sisanya adalah guru aktif.

BACA JUGA:Perusahaan Diminta Meriahkan HUT Seluma Lewat Kegiatan Sosial dan Lomba

BACA JUGA:Dugaan 1.000 Honorer Siluman, Bupati Seluma Instruksikan Audit Ketat Berkas PPPK

Kapolres Seluma, AKBP Bonar Ricardo P. Pakpahan melalui Kasat Reskrim Polres Seluma, AKP Prengki Sirait menyampaikan bahwa pemeriksaan dilakukan sebagai tindak lanjut dari laporan masyarakat terkait indikasi kecurangan dalam seleksi PPPK.

"Penanganan ini masih dalam tahap klarifikasi dan penyelidikan awal. Fokus kami adalah untuk memastikan apakah benar ada tenaga honorer yang secara administratif belum layak, namun tetap diloloskan dalam seleksi PPPK," sampainya.

Penyidik juga tengah mendalami asal-usul para calon PPPK yang terindikasi bermasalah. Termasuk menelusuri riwayat pengangkatan mereka sebagai tenaga honorer serta keabsahan dokumen administrasi yang digunakan dalam proses seleksi.

BACA JUGA:Baru 200 Dosis Vaksin PMK Disetujui, Distan Seluma Minta Peternak Segera Daftar

BACA JUGA:Pemkot Gunakan Jasa Pihak Ketiga Kelola Parkir Pantai Panjang

"Kami belum simpulkan, karena masih kami dalami asal-usul para calon PPPK tersebut, termasuk riwayat pengangkatan sebagai tenaga honorer dan validitas dokumen administrasi yang digunakan saat mendaftar," ujarnya.

Bupati Seluma, Teddy Rahman, SE MM sebelumnya mengungkapkan bahwa hasil pendataan internal Pemkab menunjukkan indikasi kuat adanya honorer siluman.

Pada seleksi PPPK tahap I ditemukan 22 orang yang terindikasi, sedangkan pada tahap II jumlahnya melonjak hingga hampir 1.000 orang.

Pemerintah Kabupaten Seluma menyatakan komitmennya mendukung penuh proses hukum yang dilakukan oleh pihak kepolisian, demi menjaga integritas dan keadilan dalam sistem pengangkatan tenaga pendidik.

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Sumber:

Berita Terkait