Khatam Al-Qur’an, Wisudawan Diminta Amalkan dan Hafalkan

BETVNEWS,- Pengurus Masjid dan Pembina TPQ Masjid Baitur Rahman yang terletak di Jalan Timur Indah Raya, Kota Bengkulu, Jumat (1/6) malam me-wisuda sejumlah anak didik yang telah meng-khatamkan Kitab Suci Al-Qur’an. Prosesi wisuda ini sendiri dilakukan seusai para jemaah menjalankan ibadah shalat tarawih, dan dihadiri pihak keluarga wisudawan dan wisudawati beserta jemaah lainnya. Para pengurus Masjid dan pembina TPQ Masjid Baitur Rahman, sengaja mengangkat tema “Kita Ciptakan Insan Qurani”, dengan harapan dilaksanakannya wisuda ini mampu menarik perhatian anak-anak yang lain, agar tambah berminat dan ingin membaca sekaligus menghafal dan mengamalkan Al-Quran. Ketua Pengurus Masjid Baitur Rahman yang juga merupakan Ketua Badan Amil Zakat Nasional Provinsi Bengkulu, Mukhtaridi Baijuri memberi pesan khusus kepada anak-anak wisudawan dan wisudawati. Mukhtaridi meminta anak-anak utuk tetap memperdalam ilmu mengenai Al-Quran, serta mengamalkan nilai-nilai yang terkandung dalam Al-Quran ke dalam kehidupan sehari-hari. “Kita mengharapkan setelah diwisuda ini jangan ada yang berhenti mencari ilmu mengenai Al-Qur’an, kita juga mengharapkan anak-anak ini dapat menghafal, minimal juz 30,” terang Mukhtaridi baijuri. Sementara itu, berdasarkan pengakuan dari wisudawati yang baru saja diwisuda, Nayla dan Zaskia yang mengaku sangat senang dapat menimba ilmu di Tpq Baitur Rahman, keduanya juga mengaku akan kembali melanjutkan pelajaran memperdalam ilmu Al-Quran di Tpq tersebut. “Alhamdulilah bisa khatam Al-Qur’an, kita sudah janjian sama teman-teman untuk lanjut belajar Al-Qur’an disini lagi,” ungkap keduanya. Sementara itu, Zakirwan yang merupakan pembina TPQ ini mengaku sangat senang telah mewisuda sejumlah wisudawan dan wisudawati. Ia juga mengharapkan anak-anak tidak cepat puas dengan hasil yang telah diraih. “Sesuai dengan tema yang kita angkat malam ini, yakni untuk menciptakan insan yang Qur’ani, sehingga kita harapkan diwisudanya anak-anak ini benar-benar menjadi motivasi bagi yang lainnya untuk ikut belajar membaca Al-Qur’an,” terang Zakirwan. Zakirwan juga menambahkan, ia akan memberikan pelajaran secara khusus untuk para wisudawan dan wisudawati yang baru saja diwisuda jika ingin melanjutkan pembeljaran mengenai al-quran, terkhusus jika ingin menjadi penghafal al-quran. “Khusus yang sudah diwisuda, kita harapkan terus belajar dan berniat untuk menghafal Al-Qur’an,” tutup Zakirwan. (YUDHA)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: