1.834 Personil Dikerahkan Amankan Nataru, Gubernur Ingatkan Potensi Cuaca Ekstrem

1.834 Personil Dikerahkan Amankan Nataru, Gubernur Ingatkan Potensi Cuaca Ekstrem

Rohidin Mersyah, Kapolda Bengkulu dan seluruh jajaran saat melakukan apel gabungan di Sport Center Pantai Panjang, Sabtu 31 Desember 2022.--(Sumber Foto: Angga/Betv).

BENGKULU, BETVNEWS - Dalam rangka mengamankan pergantian tahun di Provinsi Bengkulu, Gubernur Bengkulu memimpin apel gabungan bertempat di Sport Center Pantai Panjang, Sabtu 31 Desember 2022 pada pukul 16.00 WIB.

Dalam apel tersebut, diikuti oleh TNI - Polri, Satpol-PP, Dinas Perhubungan, Dinas Kesehatan, Jasa Raharja, Damkar dan berbagai instansi dan organisasi kepemudaan lainnya.

Dalam rangka melakukan pengamanan dalam pergantian tahun ini, setidaknya sekitar 1.834 personil gabungan dikerahkan, dengan tujuan agar menjaga ketertiban umum.

BACA JUGA:Diduga Menikah Lagi, Oknum Honorer Satpol PP Dilaporkan

Dalam kesempatan tersebut, Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah menyampaikan, masyarakat di Kota Bengkulu diminta untuk tetap waspada dan selalu berhati-hati dari segala ancaman terlebih kondisi cuaca ekstrem seperti beberapa hari terakhir.

“Sesuai dengan perkiraan BMKG, bencana akibat cuaca ekstrem itu besar kemungkinan dapat terjadi, jadi kami menghimbau kepada lapisan masyarakat di Kota Bengkulu, untuk betul-betul waspada jika melakukan perayaan seperti melakukan perjalan mudik, maupun perayaan di dalam rumah,” ujarnya.

BACA JUGA:Ini Capaian Polres Seluma Ungkap Kasus Sepanjang 2022

Selain itu, Rohidin juga mengimbau agar masyarakat mengikuti tata-tertib yang sudah diatur oleh aparat keamanan demi menjaga keamanan dan kenyamanan masyarakat.

“Karena sesungguhnya itu disampaikan untuk memberikan rasa aman, dan juga nyaman untuk masyarakat. Selamat Tahun 2023, mudah mudahan semua berjalan dengan baik,” pungkasnya.

BACA JUGA:Gercep,Tim Elang Jupi Langsung Buru Pelaku Perampokan Sadis

Senada, Kapolda Bengkulu Irjen Pol Armed Wijaya, juga meminta masyarakat untuk dapat bekerja sama dengan para aparat setempat dalam menjaga keamanan di wilayah Provinsi Bengkulu.

“Tentunya lebih baik lagi kalau ada dari partisipasi dari masyarakat, jadi kami sebagai aparat kemanan meminta kerja samanya dengan masyarakat untuk menjaga keamanan pada malam tahun baru,” ujarnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: