2 Anggota TNI-Polri Tewas Ditembak Saat Pengamanan Tarawih di Puncak Jaya Papua

2 Anggota TNI-Polri Tewas Ditembak Saat Pengamanan Tarawih di Puncak Jaya Papua

Kabid Humas Polda Papua, Kombes Pol. Ignatius Benny Ady Prabowo.--(Sumber Foto: Idn Times)

BETVNEWS - Serda Riswar, Bripda Mesak Indey dan Brigpol M. Arif Hidayat, anggota TNI/Polri ditembak oleh 2 orang tak dikenal saat melakukan pengamanan salat Tarawih, di Masjid Al-Amaliah Ilu, Kabupaten Puncak Jaya, Papua.

BACA JUGA:Sedih.. Hari Ketiga Puasa, Harga Bawang Putih dan Telur Ayam Naik Terus

Penembakan itu terjadi pada Sabtu 25 Maret 2023 sekitar pulul 20.00 WIT.

"Penembakan tersebut dilakukan oleh dua orang tak dikenal (OTK) dengan menggunakan satu pucuk senjata laras pendek dan satu senjata laras panjang," kata Kabid Humas Polda Papua Kombes Pol. Ignatius Benny Ady Prabowo dalam keterangan tertulis (dilansir dari CNN Indonesia)

BACA JUGA:45 Hari Disandera KKB, Begini Kabar Terbaru Pilot Susi Air

Dari penembakan tersebut 2 anggota Polisi meninggal dunia. Yaitu Serda Riswar dengan luka tembak di tulang belakang dan dagu bawah. Dan Bripda Mesak Indey terkena luka tembak di bagian perut. 

BACA JUGA:Garuda Indonesia Sambangi Graha Pena BEMG

Sedangkan Brigpol M. Arif Hidayat tertembak di bagian paha dalam keadaan sadar.

BACA JUGA:Pengumuman! Pemerintah Majukan Cuti Bersama Lebaran 19 April

Ketiga korban masih berada di Makoramil 1714-02. Sementsra situadi di Kabupaten Puncak Jaya masuk dalam siaga 1, mengantisipasi serangan susulan.

BACA JUGA:Tok!! Menteri Agama Tetapkan Puasa, di Bengkulu Hilal Tidak Terlihat

"Polres Puncak Jaya saat ini sedang siaga satu dan melakukan pengejaran terhadap pelaku penembakan," pungkas Benny. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: