PT. Bengkulu Mandiri yang Gagal Mandiri
BETVNEWS,- Pasca didera masalah korupsi dan kebakaran masa depan Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) PT. Bengkulu Mandiri (PT. BM) kini di ujung tanduk, terlebih sejauh ini. Keberadaannya justru tak mampu menambah Pendapatan Asli Daerah (PAD) seperti yang diharapkan. Parahnya lagi berdasarkan informasi yang di dapat, perusahaan milik BUMD provinsi ini, ditenggarai sejak berdirinya selalu di dera masalah, terlebih permasalahan korupsi, yang hingga kini tengah dalam proses persidangan. Pemprov pun sejauh ini mengakui jika keberadaan PT BM tak cukup membantu bahkan hanya mampu memberikan pemasukan hanya Rp.15 juta rupiah pertahun. Asisten ll yuliswani, mengatakan bahwa pihaknya kini tengah mengkaji dan membahas nasib PT BM apakah akan terus di gunakan atau akan di bekukan. kemungkinan pembekuan bisa saja terjadi, hanya saja semuanya berdasarkan keputusan dan kebijakan dari Gubernur, karena berdirinya PT. BM atas dasar peraturan daerah. "Semua kemungkinan bisa saja terjadi, terlebih seharusnya tugas dan fungsi dari PT. BM di dirikan untuk membantu PAD bukan justru sebaliknya. Sedangkan untuk pembekuan, sepenuhnya keputusan dari Gubernur, karena berdirinya PT. BM juga berdasarkan peraturan daerah," ujarnya. (Oki Bo'oK)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: