KPU

Diduga Depresi, Warga Desa Dusun Tengah Nekat Mengakhiri Hidupnya

Diduga Depresi, Warga Desa Dusun Tengah Nekat Mengakhiri Hidupnya

Polisi saat melihat lokasi pelaku melakukan tindakan nekat mengakhiri hidupnya, Senin 8 Mei 2023.--

BENGKULU, BETVNEWS - Aksi nekat bunuh diri terjadi di wilayah Kabupaten Seluma, Senin 8 Mei 2023, sekitar pukul 16.00 WIB. 

Adapun kejadian tersebut, dilakukan oleh pemuda berinisial HN (29) warga Desa Dusun Tengah Kecamatan Lubuk Sandi Kabupaten Seluma.

Kejadian tersebut pertama kali diketahui Fitri, yang diketahui merupakan adik ipar pelaku.

BACA JUGA:Tidak Jera, Residivis Ini Diberi Hadiah Timah Panas

Saat saksi bermaksud ingin pergi ke belakang rumah, kemudian melihat pelaku sudah dalam keadaan terikat dengan seutas tali di pohon manggis di belakang rumahnya.

"Kejadian ini pertama sekali diketahui oleh adik iparnya bernama Fitri," ungkap Hijrah, Kepala Desa Dusun Tengah.

BACA JUGA:Badai Kencang, Porak-porandakan Atap Rumah Dinas yang Ditempati Dokter

Lanjutnya, saat melihat pelaku yang sudah dalam kondisi terikat, membuat saksi menjadi histeris sehingga tetangga kemudian berdatangan.

HN langsung diturunkan dan dibawa ke rumah duka, dimana saat itu keadaan sudah meninggal dunia.

BACA JUGA:Hati-hati! Pertanda Kiamat Sudah Dekat, Ini 7 Golongan Pengikut Dajjal

"Memang kondisi rumah dalam keadaan sepi, dan seluruh keluarga lagi ke kebun," tambahnya.

Sementara itu, belum diketahui pasti atas kejadian ini. Namun diduga, ia mengakhiri hidupnya karena depresi.

BACA JUGA:Mobil Tertimpa Pohon di Danau Dendam Tak Sudah, Begini Kabar Penumpangnya

"Belum tahu masalahnya apa, diduga karena depresi," pungkasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: