7 Jabatan Eselon II Kosong, Pemkab Lebong Segera Gelar Job Fit

7 Jabatan Eselon II Kosong, Pemkab Lebong Segera Gelar Job Fit

-Sekda Lebong memastikan Job Fit akan digelar dalam waktu dekat ini.-(Sumber Foto:Dwi/BETV)

BENGKULU - BETVNEWS - Pemerintah Kabupaten Lebong sudah menjadwalkan job fit bagi Pejabat Eselon II. Job fit yang diagendakan pada bulan Agustus mendatang untuk menyesuaikan posisi jabatan dengan kecakapan para pejabat. Setelah job fit maka Pemkab Lebong akan melelang jabatan Eselon II yang kosong.

Disampaikan Sekretaris Daerah Kabupaten Lebong, Mustarani Abidin bahwa saat ini ada 7 jabatan Eselon II yang kosong karena ditinggal pensiun pejabatnya serta memang ada 3 jabatan yang kosong karena gagal lelang.

BACA JUGA:Pencarian Hingga 2 Hari, Akhirnya Pelajar SD yang Hanyut Berhasil Ditemukan

Untuk mengisi kekosongan tersebut, Pemkab Lebong sudah menjadwalkan job fit atau tes penyesuaian kecakapan dengan jabatan yang diemban oleh masing-masing ASN. 

BACA JUGA:Masya Allah, 7 Hikmah Beriman Kepada Qada dan Qadar Allah, Jadi Seseorang Lebih Banyak Bersyukur!

Sekda mengatakan bahwa dirinya hendak melihat kecakapan pejabat eselon II yang saat ini sudah definitive. Maka dari hasil job fit nantinya menjadi dasar bagi Pemkab Lebong dalam menempatkan posisi yang dinilai paling layak.

BACA JUGA:Pimpinan KKB Papua Tewas di Tangan Rekannya Sendiri, Ternyata Ini Penyebabnya!

“Kita tunggu hasil job fit nantinya, karena nanti akan ada pejabat senior yang saat ini menduduki jabatan kepala dinas akan digeser ke jabatan staf ahli atau asisten. Hal ini dilakukan guna memberi kesempatan bagi ASN muda untuk berkarir,” jelas Sekda Mustarani.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: