KPU

Film G30S/PKI Akan Ditayangkan di Seluma, Catat Waktu dan Tempat Pelaksanaannya

Film G30S/PKI Akan Ditayangkan di Seluma, Catat Waktu dan Tempat Pelaksanaannya

BETVNEWS - Dandim 0425 Seluma, Letkol Inf Arief Budiarto mengajak seluruh elemen masyarakat untuk nonton bareng (nobar) pemutaran film G30S/PKI di Taman Kota Seluma, Sabtu (30/9) mendatang. Pemutaranfilm rencananya dimulai pukul 19.00 WIB. "Saya sudah perintahkan para Danramil agar menyiapkan tempat dan sarana serta mengajak masyarakat menonton film G30SPKI," kata Arief. Pemutaran di tingkat kecamatan wilayah masing-masing Koramil sudah dilakukan sejak 23 September lalu. Menurut Arief, pemutaran kembali film G30S/PKI agar masyarakat tahu sejarah sebenarnya bangsa Indonesia dengan kekejaman PKI zaman dahulu. Makna yang bisa diambil dalam pemutaran film bersejarah tersebut, bahwa Pancasila sebagai dasar negara kita tidak akan bisa dirubah oleh siapapun juga dan sudah sangat baik di terapkan di NKRI. Ia berpesan agar seluruh elemen masyarakat tetap menjaga persatuan dan kesatuan, sehingga memperkokoh kekuatan anak-anak bangsa dalam menghalau ideologi komunis saat ini. "Jangan mudah terprovokasi dan terpengaruh oleh sekelompok orang yang sengaja ingin menghancurkan bangsa Indonesia, tetap pegang teguh pancasila dan kebhinnekaan untuk keutuhan NKRI," imbau Arief. (Arun)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: