KPU

Badai Sambut Kedatangan JCH Bengkulu di Arafah

Badai Sambut Kedatangan JCH Bengkulu di Arafah

BETVNEWS,- Kedatangan Jemaah Calon Haji (JCH) asal Bengkulu di Arafah untuk melaksanakan Wukuf, disambut angin kencang disertai gerimis hujan. Badai itu pun membuat barang-barang yang ada di sekitar tenda JCH berserakan. Tidak hanya itu,. Badai yang terjadi Minggu (19/8) menjelang Magrib waktu setempat tersebut juga menyebabkan listrik di tenda JCH padam. Kejadian ini sontak membuat para JCH ketakutan, namun beruntung kejadian tersebut tak membuat kerusakan yang cukup parah, hanya saja membuat sejumlah barang yang ada berserakan, termasuk sejadah, hingga box-box tempat perlengkapan miliki penyelenggara beterbangan. Beruntung hal ini tak berlangsung lama, hanya saja sempat membuat para JCH asal Bengkulu panik melihat kondisi tersebut. (Yudha Gondrong)  

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: