Anjing Ashabul Kahfi, Hewan Setia yang Dijanjikan Masuk Surga, Begini Kisahnya!

Anjing Ashabul Kahfi, Hewan Setia yang Dijanjikan Masuk Surga, Begini Kisahnya!

Gambar hanya ilustrasi. --(Sumber Foto: Doc/BETV)

Di dalam gua, para pemuda Ashabul Kahfi bisa leluasa beribadah kepada Allah sekaligus meminta perlindungan agar tidak dikejar tentara Raja Daqyanus. Sedangkan anjing bertugas menjaga para pemuda tersebut di luar gua.

Dijelaskan dalam Al Qur'an, untuk menjaga gua, anjing yang setia menjulurkan kakinya ke depan. Tujuannya agar orang yang ingin masuk ke dalam gua merasa takut.

Allah SWT berfirman dalam surah Al Kahfi ayat 18, yang artinya: 

"Engkau mengira mereka terjaga, padahal mereka tidur. Kami membolak-balikkan mereka ke kanan dan ke kiri, sedangkan anjing mereka membentangkan kedua kaki depannya di muka pintu gua. Seandainya menyaksikan mereka, tentu engkau akan berpaling melarikan (diri) dari mereka dan pasti akan dipenuhi rasa takut terhadap mereka."

Dalam tafsirnya, Ibnu Katsir menyatakan bahwa anjing tersebut kemudian dibaringkan dalam keadaan berlutut. Anjing itu juga tertidur di dalam gua bersama para tuannya, pemuda Ashabul Kahfi.

Menurutnya, kisah anjing Ashabul Kahfi diabadikan dalam Al-Qur'an sebagai penghormatan kepada hewan tersebut. Sebab, anjing tersebut telah membantu para tuannya dari pasukan kejam Raja Daqyanus. 

BACA JUGA:Kisah Anjing yang Dijanjikan Masuk Surga, Kesetiaannya Sungguh Luar Biasa!

Lebih jauh lagi, kekuasaan Allah SWT juga telah membuat kondisi tubuh anjing tersebut tetap terjaga selama 309 tahun seperti majikannya.

Karena kesetiaan dan perannya dalam melindungi pemuda Ashabul Kahfi, maka anjing tersebut dikatakan menjadi salah satu hewan yang akan masuk surga.

Wallahu'alam. (*)

Baca dan Cari Artikel Lainnya di Google News

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: