Jangan Dibuang! Kulit Kentang Ternyata Punya Khasiat Tak Terduga untuk Kesehatan, Cek Kandungan dan Manfaatnya
Kandungan dan manfaat kentang bagi kesehatan tubuh.--(Sumber Foto: Grid.ID)
BETVNEWS - Siapa sangka, kulit kentang yang dianggap remeh dan kerap dianggap sebagai sampah, memiliki banyak kandungan gizi dan bermanfaat untuk kesehatan tubuh.
Seperti diketahui, ketika membuat olahan berbahan dasar kentang, kebanyakan orang cenderung membuang kulitnya.
BACA JUGA:Luar Biasa! Daun Sirsak Ternyata Bisa Obati Sakit Rematik, Cek Kandungan dan Manfaat Lainnya di Sini
Padahal kulit kentang juga bisa diolah menjadi makanan kaya gizi yang bermanfaat bagi tubuh.
Mengonsumsi olahan kentang bersamaan dengan kulitnya juga bisa menambah cita rasa menjadi lebih nikmat serta gurih.
Selain nikmat, kulit kentang juga memiliki banyak kandungan nutrisi yang baik untuk tubuh.
Kandungan Kulit Kentang
Kulit kentang memiliki banyak kandungan nutrisi yang baik untuk tubuh, seperti protein, serat, karbohidrat dan masih banyak lagi.
Berikut kandungan gizi dalam 50 gram kulit kentang:
- Air: 34,4 gram (g).
- Protein: 1,06 g.
- Serat: 0,75 g.
- Karbohidrat: 9,75 g.
- Kalsium: 5,5 miligram (mg).
- Magnesium: 12,5 mg.
- Fosfor: 29 mg.
- Kalium: 222 mg.
- Seng: 0,15 mg.
- Vitamin C: 4,9 mg.
- Folat: 10 mikrogram (mcg).
- Kolin: 6,75 mg.
- Beta-karoten: 2 mcg.
- Lutein dan zeaxanthin: 9 mcg.
- Vitamin K: 4,68 mcg.
Manfaat Kulit Kentang
Seperti dijelaskan di awal, kulit kentang memiliki banyak manfaat untuk kesehatan tubuh.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: