12 November Memperingati Apa? Cek Daftarnya, Ada Hari Ayah Nasional hingga Hari Pneumonia Sedunia
12 November Memperingati Apa? Cek Daftarnya, Ada Hari Ayah Nasional hingga Hari Pneumonia Sedunia.--(Sumber Foto: Pexels)
2. Hari Kesehatan Nasional
Tanggal 12 November juga diperingati sebagai Hari Kesehatan Nasional di Indonesia.
Peringatan ini diperingati pertama kali pada 12 November 1964, dengan untuk merayakan keberhasilan memberantas wabah malaria saat itu.
Penyakit malaria banyak ditemukan di era tahun 50-an hingga diperkirakan merenggut ratusan ribu jiwa. Oleh sebab itu, operasi memberantas malaria mulai dilakukan, salah satunya dengan menyemprotkan insektisida.
Presiden Soekarno melakukan penyemprotan secara simbolis dilaksanakan pada tanggal 12 November 1959 di Desa Kalasan, Sleman, DIY.
Sejak saat itu, tanggal 12 November 1964 ditetapkan sebagai Hari Kesehatan Nasional (HKN) pertama.
3. Hari Pneumonia Sedunia
Hari Pneumonia Sedunia jatuh pada tanggal 12 November setiap tahunnya. Peringatan ini didedikasikan untuk menyebarkan kesadaran di kalangan masyarakat untuk memahami bahaya dan pencegahan penyakit ini.
Koalisi Global Melawan Pneumonia Anak memperingati Hari Pneumonia Sedunia yang pertama pada tahun 2009.
Tujuannya adalah untuk membawa fakta-fakta tentang tingkat keparahan pneumonia agar diketahui publik dan untuk menarik atensi publik terhadap kondisi pneumonia yang terabaikan.
Pneumonia adalah pembunuh menular terbesar di dunia pada anak-anak dan orang dewasa. Rata-rata, penyakit ini saja membunuh lebih banyak anak dibandingkan angka kematian gabungan yang disebabkan oleh AIDS, campak, dan malaria.
Hari Pneumonia Sedunia menjadi momen untuk meningkatkan kesaran mengenai betapa pentingnya oksigen dan kesehatan paru-paru sebagai prioritas di seluruh dunia.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: