KPU

Sekolah Kebangsaan Pemilih Pemula Cerdas dan Kritis di Pemilu 2024

Sekolah Kebangsaan Pemilih Pemula Cerdas dan Kritis di Pemilu 2024

Sekolah Kebangsaan Tular Nalar 3.0 bagi Pemilih Pemula ini dilaksanakan Gedung Serba Guna (GSG) Pemprov Bengkulu, Kamis 14 Desember 2023.--(Sumber Foto: Ilham/BETV)

BENGKULU, BETVNEWS - Sekolah Kebangsaan Tular Nalar 3.0 bagi Pemilih Pemula ini dilaksanakan Gedung Serba Guna (GSG) Pemprov BENGKULU, Kamis 14 Desember 2023.

Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah mengapresiasi kegiatan Sekolah Kebangsaan Tular Nalar 3.0 Bagi pemilih pemula yang diiikuti pelajar SMA, Universitas Bengkulu dan Universitas Dehasen.

BACA JUGA:5 Komisioner KPU Bengkulu Selatan Akan Dilantik, ini Jadwalnya

Menurut Gubernur Rohidin, Sekolah Kebangsaan ini merupakan langkah nyata dalam mempersiapkan generasi muda sebagai pemilih pemula yang cerdas, kritis dan bertanggungjawab terutama dalam menggunakan hak pilihnya.

BACA JUGA:Auto Masuk Rekening, Cek PIP Kemdikbud 2023 Hari Ini, Penerima KIP Dapat Bansos hingga Rp1 Juta

"Pemilih pemula penting artinya dalam menentukan arah masa depan bangsa," kata Gubernur Rohidin dalam amanatnya yang disampaikan Asisten II Setda Provinsi Bengkulu RA Denni.

BACA JUGA:PT. Pelindo Regional 2 Fokus Pengembangan Kawasan Industri Pelabuhan Pulau Baai

Oleh karena itu, lanjutnya, sangatlah penting bagi kita untuk memberikan mereka bekal pengetahuan dan wawasan yang komprehensif tentang proses demokrasi hak dan kewajiban sebagai pemilih serta pentingnya partisipasi aktif dalam setiap pemilihan umum.

BACA JUGA:Bandara Fatmawati Soekarno Gelar Bazar Expo UMKM, Masyarakat Diundang Hadir

Gubenur Rohidin berharap sekolah kebangsaan Tular Nalar 3.0 ini dapat menjadi wadah yang efektif untuk membentuk karakter pemilih yang tidak hanya cerdas secara intelektual, tetapi memliki integritas dan kepedulian sosial yang tinggi melalui pendidikan politik yang baik.

BACA JUGA:Program PTSL 2023 Rampung, 1.500 Bidang Tanah di Seluma Sudah Terdaftar

"Kita berharap pemilih pemula ini dapat menjadi agen yang positif bagi masyarakat dan negara," sampai RA. Denni mengakhiri amanat Gubernur.

Koordinator Wilayah Mafindo Bengkulu Gushevinalti mengatakan mengatakan kegiatan ini dilaksanakan untuk menyambut pemilu 2024.

Pemilih pemula harus dibekali pemahaman demokrasi dan penginderaan hoaks sehingga dapat menentukan pilihannya nanti dengan tepat.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: