37 Gereja di Mukomuko Dijaga Ketat Polisi dan TNI
BETVNEWS,- Sebanyak 37 gereja di Mukomuko mendapat penjagaan ketat dari aparat polisi untuk menciptakan suasana kondusif menjelang perayaan Natal. Masing-masing gereja dijaga 3 petugas, berasal dari anggota polisi ditambah anggota TNI serta instansi pemerintahan. Kapolres Mukomuko AKBP Yayat Ruhiyat Sik mengatakan dalam pengamanan natal dan tahun baru ini pihaknya menurunkan sebanyak 70 anggota Polri dan 30 TNI serta dibantu petugas dari instansi pemerintahan. Pengamanan yang dipusatkan ditempat-tempat ibadah ini dilakukan untuk mengantisipasi aksi gangguan kamtibnas dalam bentuk terorisme, dan kejahatan konvensional seperti pencurian dan perampokan. "Operasi Lilin nala 2018 ini akan berlangsung mulai 23 Desember 2018 hingga 1 Januari 2019," jelas Kapolres saat memimpin upacara gelar pasukan itu pada Jumat (21/12) pagi. Menurutnya, Polisi berkomitmen menciptakan suasana kondusif agar umat Kristiani bisa beribadah dengan tenang dan nyaman. Selain itu, pengamanan juga sekaligus untuk menjamin kelancaran arus lalu lintas selama mudik Natal hingga Tahun Baru 2018. (jemiand)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: