KPU Mukomuko Gelar Pleno Rekapitulasi Hasil Perolehan Suara Pemilu 2024
Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Mukomuko menggelar Rapat Pleno Rekapitulasi Penghitungan dan Perolehan Suara pada Pemilu 2024.--(Sumber Foto: Jemi/BETV)
BENGKULU, BETVNEWS - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Mukomuko menggelar Rapat Pleno Rekapitulasi Penghitungan dan Perolehan Suara pada Pemilu 2024.
Ketua KPU Mukomuko Deny Setiabudi mengatakan bahwa pihaknya sudah melaksanakan tahapan demi tahapan pelaksanaan pemilu.
BACA JUGA:Inilah Langkah Mudah untuk Aktivasi Shopee PayLater, Cukup 5 Menit Saldo Cair hingga Rp50 Juta
Hingga akhirnya sampai pada tahapan pleno rekapitulasi tingkat Kabupaten Mukomuko, yang dijadwalkan selama beberapa hari ke depan, dimulai sejak hari ini, Rabu 28 Februari 2024.
Dalam satu hari ada 5 Kecamatan, dan untuk pleno hari ini dimulai dari Kecamatan V Koto, Kecamatan Terunjam, Kecamatan Air Dikit, Kecamatan Selagan Raya dan Kecamatan Lubuk Pinang.
BACA JUGA:Laboratorium Lingkungan DLH Mukomuko Segera Beroperasi
Ditambahkan Deny, tidak ada penentuan kecamatan mana, hanya saja sesuai kesepakatan dan yang sudah siap untuk diplenokan.
"Untuk pleno tingkat Kabupaten ini akan kita laksanakan beberapa hari kedepan dan di jadwalkan satu hari adalah 5 kecamatan, dan untuk hari ini adalah Kecamatan V Koto, Teras Terunjam, Air dikit, Selagan Raya, dan Kecamatan Lubuk Pinang," kata Deny.
BACA JUGA:Real Count DPRD Provinsi Dapil Mukomuko: Golkar Kokoh Dipuncak, 3 Kursi Masih Diperebutkan
Tak lupa KPU mengucapkan terima kasih berkat adanya dukungan semua pihak mulai dari Pemerintah Daerah, TNI-Polri, Forkopimda, KPPS, PPK dan masyarakat sehingga Pemilu 2024 di Mukomuko berjalan aman, lancar dan damai.
Di sisi lain, rapat pleno rekapitulasi perhitungan dan perolehan suara pada Pemilu 2024 tingkat Kabupaten Mukomuko dihadiri oleh jajaran Komisioner Bawaslu Mukomuko, Ketua DPRD, Polres Mukomuko, Kodim 0428, anggota PPK, anggota Panwascam dan Pimpinan Media.
(Jemiand)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: