KPU

Bolos Sekolah, 6 Pelajar Terjaring Razia

Bolos Sekolah, 6 Pelajar Terjaring Razia

BETVNEWS,- Pol PP Damkar Kabupaten Mukomuko, senin (4/2) siang kembali menggelar razia penertiban terhadap para pelajar yang berkeliaran di jam sekolah. Hasilnya 6 orang pelajar dari sebuah Sekolah Menengah Kejuruan (SMK), berhasil diamankan saat sedang nongkrong disebuah warung. Ke enam pelajar tersebut di data dan diberikan sanksi langsung di tempat. Untuk memberikan efek jera kepada pelajar yang terjaring tersebut. Selanjutnya data dari ke enam orang siswa itu diserahkan kepada pihak sekolah yang bersangkutan. Kepala Dinas Pol PP Damkar Kabupaten Mukomuko, A Halim mengatakan bahwa pihaknya akan rutin melaksanakan hal serupa sebagai suatu bentuk pencegahan terhadap kenalan dikalangan remaja. "Kegiatan ini akan rutin kami laksanakan, sebagai upaya untuk mendisiplinkan anak didik terutama pelajar agar tidak berkeliaran di jam sekolah," jelasnya. Ditambahkannya, selain itu pihaknya juga akan menyurati dan mendatangi sekolah untuk mengingatkan pihak sekolah agar kita dapat bersama-sama menekan dan mengurangi angka kenakalan remaja. "Kita akan berkoordinasi dengan pihak-pihak sekolah untuk bersama-sama membimbing para pelajar ini agar tidak terlanjur terlibat dalam kenakalan remaja yang bisa menghancurkan masa depan mereka", tutupnya. (Jemiand)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: